KONKRIT NEWS
24/04/17, 24.4.17 WIB
Last Updated 2017-04-24T17:25:12Z
politik

Jaminan Kesehatan, Pendidikan, Infrastruktur Dan Keamanan Menjadi Modal Herman HN Maju Pilgub

Advertisement

Bandar Lampung - Sore tadi Walikota Bandar Lampung Herman HN datangi rumah DPW PKS Lampung dalam rangka memenuhi undangan cagub eksternal Partai PKS, Senin (24/04/2017).

Ditanya prihal kehadirannya, Herman HN mengatakan "kedatangan saya ini memenuhi undangan dari DPW PKS Lampung, kami hanya berbincang-bincang secara umum tentang niat saya yang ingin maju di pilgub mendatang," katanya.

Herman HN yang masih Menjabat Walikota Bandar Lampung itu mengaku bahwa hatinya tergerak untuk kembali maju dalam kontestasi Pilgub 2018. "Ada hal-hal tertentu yang membuat saya harus ikut dalam kontestasi politik tersebut, menjadi pemimpin itu harus betul-betul dapat mewujudkan kesejahteraan masyarakat dan tidak lupa akan janjinya," terangnya.

"Jadi pemimpin itu tidak perlu banyk janji,  cukup empat saja, sebab masyarakat pada umumnya hanya membutuhkan jaminan kesehatan, pendidikan, infrastruktur dan keamanan," paparnya.

Disinggung terkait perahu PDIP, Herman HN menyerahkan sepenuhnya kepada Ketua Umum Megawati Soekarno Putri. "Saya serahkan kepada bu Megawati saja,  kalau untuk bertemu muka berdua belum sejauh itu. Tapi saya yakin mendapat dukungan dari PDIP, karena pada Pilwakot sebelumnya dua kali saya diusung, pada Pilgub waktu itu juga, tapi dipengkolkan dengan DPD sini,"jelasnya.

Ketika Herman HN ditanya ingin menggaet Mustafa, Herman menegaskan bahwa mustafa harus jadi yang nomor dua untuk wakil dia. "Kalau Mustafabersedia menjadi wakil saya ya silahkan," tegas Herman HN.

Ditanya soal istrinya (Bunda Eva) yang diduga akan dirangkul oleh Mustafa pada Pilkada mendatang, Herman HN menegaskan sambil tersenyum, "saya ingin maju pilgub tidak mungkin istri saya (Bunda Eva) mau nyalon juga," tegasnya sambil tersenyum. 

Di tempat yang sama Ketua DPW PKS Lampung, Ahmad Mufti Salim, menjelaskan bahwa saat ini sudah 3 yang menghadiri undangan pihaknya dalam proses pemira untuk Cagub Lampung. "Ya baru tiga ini, tapi kita juga kan masih menunggu satu lagi Pattimura dari Gerindra, apakah besok saya yang menemuinya karena kita kan adek, Gerindra 10 kursi, kita PKS 8 kursi," katanya. 

Anggota Komisi V DPRD Lampung itu juga belum menutup undangan untuk cagub dari PKS, dia bahkan masih menunggu tim monitoringnya untuk komunikasi dengan M.Alzier Dianis Thabranie dan Irjen Pol Ike  Edwin.

"Waktu kan masih tinggal dua hari lagi sampai tanggal 26, artinya tidak menutup kemungkinan nanti Alzier dan Ike Edwin, tim monitoring saat ini masih terus berjalan menggali sosok calon tersebut," pungkas Mufti.



(Red/KN)