KONKRIT NEWS
23/05/17, 23.5.17 WIB
Last Updated 2017-05-23T17:17:21Z
Hukum dan Kriminal

Diskominfo Kampar Diduga Lakukan Kerjasama Fiktif

Advertisement
BANGKINANG KOTA – Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian Kabupaten Kampar diduga melakukan kerjasama dengan media fiktif, hal ini terungkap dari penelusuran DetakKampar.co.id saat membuka satu persatu media online yang bekerjasama dengan Diskominfo Kampar.

Dari penelusuran tersebut, terdapat media yang tidak ditemukan alamatnya webnya, alias fiktif.

Terkait web fiktif ini saat dikonfirmasi kepada Kepala Dinas Infokom Kabupaten Kampar Nurhasani mengaku tidak mengetahui ditemukannya media online fiktif yang telah lolos ferivikasi.

“Tanyakan saja ke Kepala bidangnya, saya tidak tau kalau ada media online yang lolos ferivikasi ternyata fiktif,” ungkap Nurhasani saat ditemui diruang kerjanya, Selasa (23/5/2017).

Ditambahkannya pihak Dinas Infokom kampar telah bekerja secara profesional dalam menyeleksi media-media untuk bekerja sama dengan pemerintah.

“Yang membidangi verifikasi ini sudah Esolon III dan saya Esolon IV hanya mengambil kebijakan,” tegasnya.
(IWO/Red/KN)