KONKRIT NEWS
16/08/18, 16.8.18 WIB
Last Updated 2018-08-16T08:14:56Z
Daerahpesawaran

Desa Kedondong Gelar Kegiatan Pameran Rakyat

Advertisement

Pesawaran - Dalam rangka memperingati Dirgahayu kemerdekaan RI yang Ke-73 Desa Kedondong Kecamatan Kedondong mengadakan kegiatan Pameran Rakyat yang di hadiri oleh Camat Kedondong, Danramil, dan Kapolsek Kedondong yang bertempat di depan Balai Desa Kedondong. Rabu, (15/08/2018).

Kegiatan yang di hadiri oleh ribuan warga Desa Kedondong maupun yang luar Desa Kedondong bertujuan untuk menumbuhkan kembali rasa cinta terhadap tanah air, serta untuk meningkatkan ekonomi kerakyatan ini berjalan dengan lancar dan meriah.

Kepala Desa Kedondong Irwan Rosa, SH mengatakan bahwa Kegiatan ini di selenggarakan untuk memberikan pelajaran kepada masyarakat untuk menumbuhkan rasa nasionalisme yang berintegritas perlu di terapkan kepada Masyarakat.

" Melalui kegiatan ini saya ingin memberikan pembelajaran kepada Masyarakat untuk mewujudkan rasa Nasionalisme yang berintegritas, itu perlu di wujudkan di negara kita, mengingat kita tinggal dengan beragam Suku bangsa," terang Irwan Rosa.

Irwan Rosa juga menjelaskan, tujuan diadakannya Pameran Rakyat ini untuk mempromosikan UMK yang ada di Desa Kedondong.

Tujuan kami menyelenggarakan Peran Rakyat ini adalah agar masyarakat khususnya Masyarakat Desa Kedondong tahu bahwa UMK yang belum terakomodir, belum ada yang mengurus, maka saya melalui BUMDes kedepannya akan mengakomodir UKM yang ada di Desa Kedondong agar mewujudkan cita-cita  Perintah Desa Kedondong mewujudkan Masyarakat yang sejahtera," ungkap Irwan Rosa.

Pemerintah Desa Kedondong akan menyelenggarakan 43 Kegiatan untuk memeriahkan Dirgahayu Kemerdekaan RI ke-73. (Supri/Agung-KN)