07/09/18, 7.9.18 WIB
Last Updated 2018-09-07T03:52:48Z
lampung utara

Hendak Salurkan Ineks, Oknum TKS Dishub Lampura Dicyduk Polisi

Advertisement

Hendak Salurkan Ineks, Oknum TKS Dishub Lampura Dicyduk Polisi

Lampung Utara - Tim Opsnal Satres Narkoba Polres Lampura berhasil mencyduk seorang oknum tenaga kerja sukarelawan (TKS) di lingkup Dinas Perhubungan Lampung Utara.
.
.
Diketahui, Jajaran Tim Opsnal Polres Lampura menangkap pria berinisial APS (26) warga jalan Pahlawan Kelurahan Tanjung Aman Kecamatan Kotabumi Selatan, Rabu, (5/9), sekira pukul 19.00 WIB, di kediamannya.
.
.
"Tersangka APS kita amankan, karena diduga kuat dengan sengaja menguasai, menyimpan, memiliki, dan mengedarkan narkotika jenis Extacy"Kata Kasatres Narkoba Iptu Andri Gustami mewakili Kapolres Lampura, AKBP. Eka Mulyana
.
.
Kasatres menambahkan, tersangka APS merupakan target operasi (TO) yang sudah lama di pantau. Akhirnya, tersangka pun bisa diamankan dengan cara, petugas melakukan penyamaran.
.
.
"Tersangka berhasil ditangkap, dengan cara petugas melakukan penyamaran (undercover buy) dengan berpura-pura menjadi calon pembeli,”Ucap Iptu Andri
.
.
Dari penangkapan tersangka, petugas berhasil mengamankan beberapa barang bukti yakni 2 (dua) butir Pil Extacy dan 1 (satu) unit HP merk Nokia.
.
.
"Sementara Tersangka berikut BB sudah diamankan di Satresnarkoba Polres Lampung Utara untuk pemeriksaan lebih lanjut"Pungkasnya (*)