17/12/19, 17.12.19 WIB
Last Updated 2019-12-17T07:37:16Z
Berita

Gubernur Arinal Luncurkan Aplikasi Smart School Lampung Berjaya

Advertisement


Gubernur Arinal Luncurkan Aplikasi Smart School Lampung Berjaya




Gubernur Lampung Arinal Djunaidi resmi meluncurkan Aplikasi Smart School Lampung Berjaya bekerja sama dengan Pusat Teknologi Informasi dan Komunikasi Pendidikan (Pustekom) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI, di Gedung Serba Guna (GSG) Universitas Lampung, Senin (16/12/2019).

Acara ini dihadiri Kapustekkom Kemendikbud RI, Gogot Suharwoto dan sekaligus puncak resepsi Hari Guru Nasional (HGN), HUT PGRI ke-74 Tahun 2019, dengan mengusung tema Pendidikan Bermutu Lampung Berjaya.

"Perkembangan teknologi harus dimanfaatkan sebaik mungkin untuk layanan pendidikan terutama dalam layanan inovasi pembelajaran di kelas. Aplikasi ini harus difasilitasi untuk mencapai pendidikan lebih baik lagi di Provinsi Lampung," ujar Gubernur Arinal.

Arinal menjelaskan Smart School ini merupakan suatu konsep sekolah yang berbasis teknologi yang digunakan dalam proses pembelajaran di kelas.

"Penggunaan teknologi pendidikan mencakup suatu sistem integrasi yang membantu komunitas pendidikan dalam menjalankan fungsinya masing-masing dengan tujuan mengembangkan potensi peserta didik," katanya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pendidikan Provinsi Lampung, Drs. Sulpakar, M.M mengatakan aplikasi smart school Lampung Berjaya ini dapat menjadi penggerak dan mengajak serta memotivasi dalam proses pembelajaran.

"Siswa yang hadir disini adalah siswa penggerak aplikasi smart School yang mereka nanti akan mengajak, memotivasi temen-temen untuk menggunakan aplikasi ini."Kata Sulpakar.

Selain launching, Gubernur juga memberikan piagam pengajaran kepada guru atas dedikasinya terhadap pembangunan pendidikan di Provinsi Lampung, diakhir acara kegiatan diisi oleh ceramah dari Ustadz Das'ad Latif Dosen Universitas Hasanuddin.

Perlu diketahui, Aplikasi Smart School Lampung Berjaya ini nantinya dapat diakses bagi siswa maupun guru melalui link smartschool.lampungprov.go.id.(tm)