KONKRIT NEWS
30/12/20, 30.12.20 WIB
Last Updated 2020-12-30T13:47:49Z
Metro

Jalin Komunikasi Yang Harmonis, Kapolres Metro Terima Audiensi DPC PWRI

Advertisement

 


Metro, (Lampung) - Kapolres Metro Menerima Audiensi Persatuan Wartawan Republik Indonesia ( PWRI ) Kota Metro, Rabu (30/12/2020) di ruangan aula lantai II Polres Metro.

Kapolres Kota Metro AKBP Retno Prihawati,S.IK didampingi Kasat Narkoba IPTU Suheri dan staf humas.

Sementara itu dari DPC PWRI Kota Metro, Ketua DPC PWRI Muktaridi, Sekretaris PWRI Antoni, Bendahara PWRI Kadir, Dewan Penasehat Yusnandar dan Samidi serta seluruh jajaran anggota.

Kapolres Metro AKBP Retno Prihawati,S.IK dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada rekan-rekan Wartawan yang tergabung di PWRI Kota Metro berharap agar rekan wartawan dapat membantu mensosialisasikan penerapan protokol kesehatan kepada masyarakat.


"Selamat datang PWRI Kota Metro, mengingat saat ini masa pandemi Covid-19 mari kita bangkitkan kesadaran masyarakat tentang 3M. Hal ini juga sudah diketahui oleh masyarakat, tetapi dengan adanya peran media dapat menumbuhkan kesadaran itu kembali. Saat ini trend penularan Covid-19 adalah perkantoran dan keluarga, terbukti justru lewat itulah penyebaran itu ada," ungkap Kapolres.

Ditambahkan Kapolres Metro,melalui pemberitaan dalam penerapan protokol kesehatan sesuai aturan pemerintah.

"Kedepan kita dapat menjalin kerjasama melalui pemberitaan yang aktual, tajam dan terpercaya sesuai fakta. Terpenting adalah komunikasi ini harus tetap ada dan tidak boleh terputus. Agar kita saling menjaga dan mengingatkan supaya situasi kondusif tetap terjaga dengan baik. Walaupun saat ini zona merah,oleh karena itu mohon bantuannya porsi publikasi untuk menyadarkan masyarakat Kota Metro terkait Covid- 19. Tentu perlu keteguhan hati untuk menumbuhkannya,” ujar Kapolres.

Sementara itu, Muktaridi RB selaku Ketua PWRI Kota Metro menyampaikan apresiasi atas sambutan oleh Kapolres. Melalui audensi dapat menumbuhkan jalinan sinergitas melalui pemberitaan.

"Alhamdulillah, kami telah disambut bersama Kapolres Metro beserta jajarannya. Suatu kehormatan bagi kami DPC PWRI Kota Metro,mengingat organisasi ini sudah lama terdaftar sejak tahun 2013. Pada masa pandemi Covid-19 kesadaran penerapan protokol kesehatan harus dimulai dari diri sendiri. Sehingga menumbuhkan kesadaran baik pada diri kita maupun lainnya. Melalui kepengurusan baru ini, PWRI dapat bersinergi bersama Polres Metro dalam memberikan informasi-informasi yang lebih baik kepada masyarakat," tutup Muktaridi.

(Red/KN)