KONKRIT NEWS
21/01/21, 21.1.21 WIB
Last Updated 2021-01-21T04:53:59Z
Bandar Lampung

DPRD Bandar Lampung Dukung Polresta Tingkatkan Polsubsektor menjadi Polsek

Advertisement



Bandar Lampung - Polresta Bandar Lampung telah melakukan pengajuan peningkatan Polsubsektor menjadi Polsek. Hal ini tertuang dalam surat permintaan dukungan dari Polresta yang ditujukan kepada ketua DPRD kota Bandar Lampung, pada minggu kedua Januari 2021 kemarin. 

Dalam surat permintaan dukungan tersebut, tertulis pengajuan peningkatan menjadi Polsek diantaranya Polsubsektor Tanjung Seneng dan Polsubsektor Kemiling, kemudian peningkatan Posyan Raja Basa menjadi Polsubsektor Raja Basa.

Berkaitan dengan hal itu, Ketua DPRD Kota Bandar Lampung, Wiyadi, mendukung penuh langkah Polres untuk melakukan peningkatan di beberapa titik tersebut. 



"DPRD Kota Bandar Lampung mendukung penuh atas maksud Polresta Bandar Lampung untuk meningkatkan beberapa Polsubsektor menjadi Polsek dan Posyan menjadi Polsubsektor sebagaimana surat terlampir," singkat Wiyadi, Kamis (21/1/2021). 

Dengan peningkatan itu, Wiyadi berharap nantinya Polsubsektor dan Polsek dapat juga meningkatkan fungsinya untuk melayani, mengayomi serta mengamankan masyarakat setempat. (Putra/KN)