KONKRIT NEWS
19/01/18, 19.1.18 WIB
Last Updated 2018-01-19T05:39:06Z
Daerahpesawaran

Nazaruddin Terpilih menjadi Kepala Desa PAW Desa Kota Jawa

Advertisement

Pesawaran - Musyawarah Pemilihan Kepala Desa  (Pilkades) Pemilihan Antar Waktu (PAW) yang berlangsung didesa Kota Jawa, Kecamatan Way Khilau berlangsung dengan aman, tertib, dan lancar.

Dalam Musyawarah Pilkades Pergantian Antar Waktu  (PAW) yang bertempat di halaman Pon-Pes Tahaffudzul Qur'an (PPTQ) Dusun III Desa Kota Jawa Kecamatan Way Khilau memiliki hak pilih sebanyak 149  suara. Yang diikuti oleh tiga calon yaitu 1. ANTONI HENDRAWAN, 2. NAZARUDDIN, 3. SITI KHATIJAH. 18/01/2018

Musyawarah pilkades dimulai pukul 08.00 WIB dipimpin oleh ketua BPD Desa Kota Jawa dan disaksikan oleh Tim Pengawas Kabupaten, Uspika Kecamatan Way Khilau, Danramil, Kapolsek, Tim Pendamping 3 calon Kepala Desa dan Para Undangan.

Setelah dilaksanakan Pemilihan yang dilakukan oleh 147 suara, dengan jumlah 147 surat suara terpakai dan 2 surat suara yang tidak terpakai,   maka terpilihlah NAZARUDDIN dengan perolehan suara sebanyak 69 suara sedangkan Antoni hanya memperoleh 42 suara dan Siti Khatijah memperoleh 34 suara dengan 2 surat suara yang tidak sah. 

Setelah Pemilihan Kepala Desa selesai Bapak Ahmad Rosani Camat Way Khilau mengatakan kepada Awak Media kalau semuanya sudah dilaksanakan dan berjalan dengan bagus sesuai dengan harapan.

"semua sudah kita laksanakan, dan berjalan dengan bagus sesuai dengan apa yang kita harapkan, tinggal menunggu proses selanjutnya". Ungkap Ahmad rosani. (Suprihadi/KN)