KONKRIT NEWS
25/05/19, 25.5.19 WIB
Last Updated 2019-05-24T17:48:02Z
Hukum dan Kriminal

Pelaku Curat Meringkuk di Polsek Bukit Kemuning

Advertisement

Lampung Utara - Unit Reskrim polesk bukit kemuning yang di pimpin langsung oleh kapolsek  Kompol Ery Hapri SH.MH melakukan penangkapan terhadap pelaku pencurian dengan pemberatan pasal 363 KUHP

Pada tanggal 22 mei 2019 sekitar pukul 19.30 wib MUHAMMAD SABARI, seorang pedagang yang beralamat di LK 07 Kelurahan.Bukit kemuning Kec.Bukit Kemuning kab.Lampung Utara mendatangu polsek bukit kemuning untuk melaporkan bahwa rumah nya di bongkar maling

Pelaku melaksanakan aksi nya pada saat korban dan keluarga pergi ke musholah untuk melaksanakan sholat tarawih dan rumah dalam keadaan kosong dengan melihat kondisi rumah kosong pelaku masuk kedalam rumah dengan cara merusak pelapon di bagian teras,setelah berada di dalam pelaku mengambil kurang lebih 20 pak rokok ,1 unit handphone androit,1 unit hp Nokia dan uang senilai Rp 2.000.000,ada pun total kerugian yang di alami korban sekitar Rp 10.000.000,00

Setelah menerima laporan jajaran polsek  bukit kemuning langsung melakukan penyelidikan,dan pada hari Kamis tanggal 23 mei 2019 sekitar pukul 20.00 wib setelah mendapat informasi dari saksi yg melihat aksi pencurian bongkar rumah kosong yg meminta agar edintitas nya dirahasia kan , dengan dipimpin langsung kapolsek bukit kemuning  Kompol ERY HAPRI SH,MH besrta anggota unit reskrim melakukan penangkapan terhadap beberapa pelaku yg bernama AGUS WIJAYA alias BARON dan rekan nya MUHAMMAD ABIDIN yang turut serta dalam melakukan pencurian tersebut

Selain berhasil menangkap kedua pelaku anggota kepolisian polsek bukit kemuning juga berhasil mengamankan barang bukti 3 bungkus rokok magnum,2 bungkus rokok clasmil, 2 bungkus rokok marlboro dan uang tunai hasil kejahatan sekitar 500.000,00

selanjut nya berdasarkan dari hasil pemeriksaan dan keterangan dari kedua tersangka jajaran polsek bukit kemuning melakukan pengembangan dan hanya dalam waktu 1 x 24 jam jajaran polsek bukit kemuning berhasil meringkus dua pelaku utama  YANTO dan TOMI.

Dan Saat ini beberapa pelaku pencurian tersebut sudah diamankan di Polsek Bukit Kemuning beserta beberapa barang bukti. (Arman)