KONKRIT NEWS
22/11/21, 22.11.21 WIB
Last Updated 2021-11-21T17:05:59Z
Bandar Lampung

HMI Komisariat Syariah Gelar MAPERCA

Advertisement


Bandar Lampung - Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Bandar Lampung Komisariat Syariah Melaksanakan kegiatan Masa Perkenalan Calon Anggota (MAPERCA) di Cabang HMI bandar Lampung dengan mengusung tema "Menumbuhkan antusias mahasiswa dalam berorganisasi", Minggu (21/11/2021).


Kegiatan tersebut dihadiri oleh ketua umum HMI Cabang Bandar Lampung yang di wakili Kabid Hak Asasi Manusia dan Lingkungan Hidup, Formatur BPL HMI Cabang Bandar Lampung, dan Ketum Komisariat Syariah.


Dafras selaku ketua pelaksana mengungkapkan kegiatan maperca ini yang bertujuan untuk Menumbuhkan Antusias Mahasiswa Dalam Berorganisasi.


"Alhamdulillah  peserta yang mengikuti maperca sebanyak 85 peserta,"ungkapnya.

 

Sementara, Soni Saputra selaku ketua umum Komisariat Syariah mengucapkan terima kasih terhadap panitia dan pengurus yang sudah bekerja ikhlas dan bekerja tuntas dalam pelaksanaan kegiatan ini.


"Mahasiswa dan Organisasi adalah suatu hal yang berdampingan dan sulit terpisahkan karna organisasi membuat diri kita menjadi lebih baik lagi serta banyak sekali pembelajaran yang tidak kita dapatkan dibangku perkuliahan justru kita dapatkan diorganisasi salah satunya HMI,"ucapnya.


Ia juga menjelaskan bahwa HMI suatu organisasi kemahasiswaan islam yang besar berdiri sejak 5 februari 1947 oleh seorang Pahlawan Nasional yaitu ayanda Lafra Pane. Banyak fase-fase perjuangan yang telah dilewati HMI, mulai dari agresi mileter belanda 1 dan 2, orde lama, PKI madiun, G30SPKI, orde baru, Reformasi, artinya telah banyak dinamika yang dilewati HMI yang membuat HMI besar serta mencetak generasi-generasi pemimpin dinegeri ini.


"Jutaan alumni dan kader telah dicetak oleh HMI Tapi kader HMI tidak boleh terlena dengan kejayaan masa lalu, dan calon-calon kader pada hari ini harus fokus pengembangan diri, bagaimana menjadi mahasiswa yang kuat, tangguh, dan sanggup menjawab tantangan zaman, menjadi generasi emas calon pemimpin ummat dan bangsa,"ujarnya.


Ditempat yang sama, Ketum HMI Cabang bandar Lampung yang di wakili kanda Luki Fikri usai membuka acara maperca mengatakan, Roda pengkaderan ini harus tetap berjalan, HMI adalah organisasi mahasiswa Islam yang tertua tapi semangat HMI tidak pernah padam dari dulu hingga sekarang.


"Pemuda hari ini adalah para pemimpin bangsa masa depan jadi tetap lah bersemangat ber HMI karna HMI tempat mencari ilmu, menyampaikan ilmu dan mengamalkan ilmu," pungkasnya.(*)