KONKRIT NEWS
Jumat, Juli 05, 2024, 12:08 WIB
Last Updated 2024-07-05T05:08:26Z
Hukum dan Kriminal

DPC LSM TRINUSA Kabupaten Waykanan Rencanakan Aksi Unjuk Rasa di Kantor Bupati

Advertisement


WAYKANAN - Ketua LSM TRINUSA DPC Kabupaten Waykanan, Matsuri, bersama Sekjen LSM TRINUSA DPD Provinsi Lampung, Faqih Fakhrozi, melakukan koordinasi langsung dengan Polres Kabupaten Waykanan, Jum'at, 05 Juli 2024.


Tujuan dari pertemuan itu adalah untuk memberitahukan rencana aksi unjuk rasa yang akan dilakukan oleh LSM TRINUSA DPC Kabupaten Waykanan di depan Kantor Bupati Kabupaten Waykanan.


"Saya bersyukur surat koordinasi kami diterima secara langsung di ruangan Sat Intelkam Bpk. Rudi Yanta Jaya, KBO Sat Intelkam Polres Kabupaten Waykanan," ujar Matsuri.


Faqih Fakhrozi menambahkan, "Pemerintah Kabupaten Waykanan dinilai rentan terhadap dugaan korupsi. Ini terbukti dengan adanya temuan kerugian perekonomian dan keuangan negara berdasarkan hasil audit BPK RI serta investigasi lapangan."


Aksi unjuk rasa ini dijadwalkan sebagai upaya perlawanan terhadap dugaan ketidakadilan pemerintah dan untuk mengungkap dugaan korupsi yang telah diselidiki oleh LSM TRINUSA. 


"Kami berharap aparat penegak hukum segera menindaklanjuti laporan kami pasca aksi unjuk rasa nanti, sehingga pemerintah Kabupaten Waykanan bisa bersih dari dugaan korupsi," ucap Faqih Fakhrozi. (Red)