KONKRIT NEWS
14/07/18, 14.7.18 WIB
Last Updated 2018-07-14T09:12:03Z
Daerahpesawaran

Bupati Pesawaran Letakan Batu Pertama Pembangunan Diving Center

Advertisement

PESAWARAN - Bupati Pesawaran, Dendi Ramadhona, ST melakukan peletakan batu pertama untuk pembangunan Diving center di dusun Kalangan Desa Pahawang kecamatan Marga Punduh Kabupaten Pesawaran. (12 Juli 2018).

Turut hadir dalam acara itu Wakil Bupati Pesawaran, Kadis Pariwisata, Sri Nugraeni, ST, MT, Kepala OPD Pemda Pesawaran,  Sekretaris Kominfo serta Kades Desa Pahawang.

Dalam sambutannya Bupati Pesawaran mengharapkan, dengan adanya Diving Center ini Pulau Pahawang dapat mengalahkan Pulau-pulau yang ada di Lombok dan Pulau Bali, serta mengajak masyarakat bersama-sama berfikir bagaimana Pulau Pahawang ini bisa mendunia.

" Saya berharap kepada masyarakat dusun kalangan agar menjaga keramahan dalam menyambut tamu serta selalu menjaga kebersihan. Saya sebagai Bupati Pesawaran memiliki cita-cita dan mimpi pulau Pahawang ini bisa mengalahkan Pulau-pulau di Lombok dan Bali, kami berfikir bagaimana pulau Pahawang ini bisa mendunia, hal itu semua bisa terlaksana apabila kita semua bisa berbenah terutama masyarakatnya, pulau Pahawang adalah wisata yang sangat berpotensi karena memiliki laut yang dangkal akan tetapi biota lautnya banyak", Ungkap Bupati.

Dendi juga mengucapkan terimakasih  kepada Pak Pandu,  yang sudah menghibahkan tanahnya seluas 400 meter untuk pembangunan Diving center di dusun Kalangan Desa Pahawang.

" Saya berterima kasih kepada pak pandu yang sudah menghibahkan tanahnya seluas 400 m untuk pembangunan Diving center di dusun Kalangan ini", kata bupati.

Kepala Desa Pahawang, Ahmad Salim dalam sambutannya sangat mengapresiasi kedatangan Bupati dan Wakil Bupati Pesawaran di Dusun Kalangan Desa Pahawang.

" Saya sangat bangga dan bersyukur karena ini adalah untuk pertama kali Bupati dan wakil Bupati Pesawaran masuk ke dusun Kalangan, ini merupakan sejarah baru bagi kami warga dusun Kalangan, karena sebelumnya belum pernah terjadi hal seperti ini", ungkap Ahmad Salim.

Kadis Pariwisata, Sri Nugraeni, ST, MT mengatakan Pembangunan Diving Center di bangun menggunakan Dana Alokasi Khusus bidang pariwisata tahun 2018 dengan nilai pagu 1,5 Miliar.

" Diving Center yang di bangun menggunakan DAK Bidang Pariwisata Tahun 2018 dengan nilai pagu 1,5 Miliar ini bertujuan untuk tempat pusat informasi, pelatihan, dan pembinaan kegiatan selam amatir dan profesional di Provinsi Lampung khususnya serta berperan aktif dengan tetap berpegang teguh pada prinsip pembangunan berkesinambungan," ungkapnya.

Sri berharap, pembangunan Diving center mampu meningkatkan semangat cinta Bahari.

" Dengan Pembangunan Diving Center ini semoga mampu meningkatkan semangat cinta Bahari di kalangan Masyarakat, Pengusaha, dan Pemerintah," tambah Sri. ( Suprihadi-KN)