KONKRIT NEWS
16/12/19, 16.12.19 WIB
Last Updated 2019-12-16T14:29:24Z
politik

RAMAIKAN PESTA LIMA TAHUNAN FI TEGASKAN SIKAP

Advertisement

Bandar Lampung - Pemilu pertamakali diadakan pada tahun 1955 yang diwarnai dengan gangguan keamanan yang muncul sejak persiapan Pemilu, hal ini dikarenakan persaingan antara partai politik dan semakin meruncingnya friksi politik pada tahun tersebut, hal itu tentu tidak terlepas dari daerah warisan revolusi yang tak kunjung usai.

Tahun 1995 telah berlalu, dan kini 2019 telah hadir dan siap menuliskan sejarah baru dalam pesta demokrasi di Republik ini, dalam pemilihan umum yang dilaksanakan bulan April yang lalu kita dapat memetik pelajaran yang sangat penting, bahwa persatuan adalah hal yang paling vital dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Di Bandar Lampung sendiri efek dari Pemilu 2019 sangat kental terasa, seolah tembok tinggi telah memisahkan persaudaraan dua kubu tersebut, tentu saja dengan semakin dekatnya Pemilihan Walikota Bandar Lampung Periode 2021-2024 bisa saja hal tersebut kambali terulang, mengingat Pemilu 2019 baru delapan bulan yang lalu.

Menurut Aryadi Citra Raditya, salah satu pendiri tim F1 (Firmansyah For One) yang ditemui di kediamannya pada Senin, 16 Desember 2019 mengatakan “Dalam Pesta Demokrasi memberikan hak suara adalah yang sepatutnya dilakukan oleh warga negara, mendukung salah satu calon adalah hak pemilih, akan tetapi persatuan, persaudaraan dan silaturahmi tidak boleh terputus lantaran perbedaan dalam pilihan, itulah yang selalu disampaikan oleh bang firman (sapaan akrab Hi. Firmansyah Y Alfian) bahwa pemilihan Walikota ini adalah hal yang remeh temeh bila dibandingkan dengan harus terputusnya tali silaturahmi”

Masih menurut Aryadi CR, bahwa tim F1 siap untuk all out mendukung Firmansyah maju dalam Pemilihan Walikota Bandar Lampung, dan Bandar Lampung perlu dipimpin oleh sosok dengan latar belakang Akademisi dan paham tentang Agama, sehingga melahirkan pemimpin yang Bersih, Jujur, Adil, Makmur dan Amanah. Sesuai dengan slogan Bandar Lampung BERJAMAAH 

“Sudah kami koordinasikan dengan teman-teman semua, dan Alhamdulilah mereka semua yang terdiri dari pemuda/i dan masyrakat Bandar Lampung mendukung bang firman mengabdikan untuk Bandar Lampung, ini dibuktikan oleh teman-teman dengan telah terbentuknya tim dari tingkat Kecamatan, Kelurahan hingga RT yang siap kapan saja jika dibutuhkan, dan pada saat ini baru sebagian saja yang bergerak sebagai informan, untuk memperkenalkan beliau” lanjutnya. (Red)