KONKRIT NEWS
10/01/20, 10.1.20 WIB
Last Updated 2020-01-10T08:29:00Z
Tulang Bawang

Anggaran Pembangunan Kampung Sumber Makmur Diduga Di Markup

Advertisement

Tulang Bawang - Terkait dugaan mar'up dana desa pada tahun 2019 tentang pengerjaan dua unit gorong-gorong serta pembagunan dreinase asal jadi di Kampung Sumber Makmur Kecamatan Banjar Margo Kabupaten Tulangbawang, Dinas Pemberdayaan Masyarakat Dan Kampung (DPMK) senin mendatang akan turun ke lokasi kegiatan. 

Hal tersebut disampaikan oleh Kasi pembangunan , Aan Zaini mengatakan sebelumnya telah dijadwalkan akan turun kelokasi kegiata pembangunan di Sumber Makmur untuk menanggapi pemberitaan beberapa awak media sekaligus melihat langsung hasil pembangunan dikampung tersebut. 

"Insya alloh hari senin mendatang kita akan turun kelokasi pembangunan, mengingat kami juga ada pimpinan tentu kami juga menunggu perintah dari pimpinan," ucap Aan saat ditemui beberapa awak media diruang kerjanya, Kamis (09/01/2020).

Sementara, Kasi pengembangan Kampung Bani mengatakan sebelumnya pihaknya telah memanggil kepala kampung Sumber Makmur terkait pemberitaan beberapa awak media beberapa waktu lalu. 

"Sebelumnya sudah kami panggil dengan cara internal kami dulu, Dan disaat dia menghadiri panggilan tersebut dia membuat Surat pernyataan bahwa dia merasa segala pembangunan dikampung Sumber Makmur sudah sesuai sebagaimana mestinya Dan siap jika dugaan tersebut dibawa ke Aparat penegak hukum," ungkap Bani diruang kerjanya.(Tim)