KONKRIT NEWS
10/01/20, 10.1.20 WIB
Last Updated 2020-01-10T09:54:34Z
pesawaranpolitik

Dendi - Eriawan Baik-baik Saja, Namun Ada Signal Cari Wakil Baru di Pilkada Mendatang

Advertisement

Pesawaran - Terkait berita yang berkembang tentang Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona dan wakil Bupati Pesawaran Eriawan pecah kongsi jelang pilkada 2020, langsung ditanggapi santai oleh Dendi.

Dendi menegaskan hubungannya dengan Eriawan saat ini baik-baik saja, tidak seperti isu yang berkembang selama ini. Bahkan dia menunjukan chat pribadinya dengan Eriawan guna meyakinkan tidak adanya perpecahan ditubuh pemerintahan jelang tahapan Pilbup Pesawaran. 

"Buktinya saya dengan Eriawan masih baik-baik saja, dan kami seperti biasa menjalankan tugas saya sebagai bupati dan dia sebagai wakil bupati, tadi pagi pun Eriawan mohon ijin untuk ikut Rakernas, dan saya katakan silahkan dan hati-hati dijalan," ucap Dendi saat diwawancarai, usai rapat konsolidasi di kantor DPD Partai Demokrat Lampung, Kamis (9/1/2020). 

Menurutnya, dia tidak ingin gara-gara mau pilkada kemudian pemerintahan tidak berjalan maksimal.

"Saya hari ini masih diberi amanah jadi bupati Pesawaran, dan saya tidak mau masuk di hiruk-pikuk politik yang berkembang ini. Sampai hari ini saya tidak bisa memimpin Pesawaran sendiri, buktinya saya masih sama Eriawan, dan masih didukung oleh DPRD yang ada di daerah kita, serta perangkat daerah saya, " kata kandidat petahana bakal calon Bupati Pesawaran ini kepada wartawan. 

Tentunya dengan apa yang sudah dilakukan selama kurang lebih empat tahun ini, Dendi menjalankan amanah rakyat sebagai Bupati Pesawaran, sudah terbilang banyak kemajuan. 

"Jangan dinilai saya jalan sampai hari ini karena mau pilkada, tapi saya sebagai bupati, karena saya masih diberi tongkat untuk memimpin pesawaran, maka saya jalankan itu," kata dia. 

Diakui politik itu dinamis, dan kompetitornya mulai bermunculan di Pesawaran, politisi Partai Demokrat itu menganggap hal tersebut biasa saja dalam sebuah konstalasi pilkada. 

"Saya tidak mencampur adukan politik dengan hubungan emosional, apalagi saya masih dimandatkan memimpin Pesawaran, artinya saya masih sama Eriawan. Karena kita ini kerjanya secara kolegial kerja bersama," terangnya.

Tapi, ketika misalnya nanti kedepan PDIP mengusung sendiri kadernya, Dendi tidak juga berdiam diri, pastinya dia ingin mencari calon wakilnya yang baru untuk maju pada pilkada Pesawaran mendatang. 

"Kalau soal calon wakil yang baru sampai sejauh ini saya belum bisa jawab, siapa sih yang enggak ingin berkoalisi, pasti semua berkoalisi. Kita tidak bisa sendirian memimpin Kabupaten Pesawaran ini," pungkas Dendi. (Putra/KN)