Dianakrobi
25/03/20, 25.3.20 WIB
Last Updated 2020-03-25T05:04:57Z
BeritaDaerahLampung Timur

Sijago Merah Lenyapkan Ratusan Rumah dan Ruko Pasar Way Jepara

Advertisement
LAMPUNG TIMUR|konkritnews.com
Berdasarkan informasi, kejadian Pasar Way Jepara, Kabupaten Lampung Timur terbakar. Puluhan Ruko hangus terbakar, dan ironisnya meskipun Pemerintah Kabupaten Lampung Timur telah menggelontarkan anggaran untuk pengadaan Hydran, namun disayangkan hampir tidak berfungsi.

Dari keterangan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lampung Timur, Tri Pranoto, "Dana yang digelontarkan mencapai miliaran Rupiah untuk pemasangan Hydran pada tahun 2017 dan 2018, sangat disayangkan hampir keseluruhan Hydran tidak maksimal dapat difungsikan, kebakaran pasar Way Jepara ini sudah 2 kali kejadian," ucap Tri PranotoKepada Awak media.

Ditahun 2019, BPBD Kabupaten  Lampung Timur kembali mengangarkan pengadaan Hydran untuk 4 pasar yang ada di Kabupaten Lampung Timur, salah satunya Pasar Way Jepara yang ada di Kecamatan Way Jepara ini.

Camat Way Jepara, saat dihubungi melalui telpon selulernya pada Selasa malam, (24/03/2020), membenarkan bahwa tidak berfungsinya Hydran yang ada dipasar Way Jepara tersebut.

Menurut keterangan Camat, kejadian api mulai terlihat sekira pukul 21.00 Wib, dan sekitar pukul 23.00 Wib api belum juga bisa dipadamkan.

Sampai berita ini diterbitkan, Supri, belum bisa memberikan keterangan yang pasti atas kejadian dari mana asal api tersebut, jumlah kerugian belum bisa ditaksir, dan menurut informasi terakhir sijago merah berhasil melalap 200 toko.

Singkatnya, "Masyarakat masih panik. Untungnya, atas insiden kejadian kebakaran ini tidak ada korban jiwa, dan saat ini belum bisa menerangkan kejadian lebih detail," ujar Supri.
(SAMIDI/KN/RED)