Dianakrobi
11/08/20, 11.8.20 WIB
Last Updated 2020-08-11T14:09:14Z
BeritaDaerahLampung Timur

Bangunan Irigasi P3A di Kecamatan Batanghari Diduga Asal Jadi

Advertisement

LAMPUNG TIMUR|konkritnews.com--Pembangunan irigasi yang tidak memasang papan proyek, berlokasi di Desa Telogorejo, Kecamatan Batanghari, yang dilaksanakan Perkumpulan Petani Pemakai Air (P3A) diduga menyalahi spesifikasi kontruksi, Selasa, (11/08/2020).


Nampak dilokasi bangunannya dari pasangan cor blok dilokasi tidak menggunakan besi proyek irigasi tersebut, diketahui dalam pelaksanaan pekerjaannya terkesan asal jadi.


Cor blok yang di pasang sudah banyak yang pecah, bukan lagi retak berkemungkinan diduga tidak menggunakan besi cor, tentu bangunan ini tidak berkualitas, dan bangunan ini tidak akan memakan waktu lama akan rusak kembali.


Sementara irigasi sangat penting untuk meningkatkan hasil pertanian persawahaan petani padi.

Bersamaan itu, Camat Batanghari Sohiman, S.Ip, dikantornya mengatakan, jika bangunan P3A itu ada juga pengawasan dari Kecamatan melalui Kasi PMD nya.


Saat awak media mencoba untuk konfirmasi Ketua P3A, Pengawas dan instansi terkait. Sangat disayangkan yang dimaksud tidak ada di lokasi. Bahkan sampai berita ini ditayangkan, Kepala Desa dan Ketua P3A di Rejo tidak bisa dikonfirmasi.

(TIM)