KONKRIT NEWS
26/06/22, 26.6.22 WIB
Last Updated 2022-06-26T15:22:51Z
Mesuji

Kades Simpang Pematang, Abu Sali Pimpin Kegiatan Pembagaian BLT -DD Tahap 2 Tahun 2022

Advertisement

 


Mesuji - Pemerintah Desa Simpang Pematang Kecamatan Simpang Pematang Kabupaten Mesuji Lampung, kembali menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahap 2  kepada 90 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), yang dilaksanakan di Balai Desa Simpang pematang , (24 /06/2022). 

Pada kegiatan tersebut, di pimpin langsung oleh Kepala desa Abu sali didampingi Camat Simpang Pematang Bapak Roly Aditiawan Jaya SE.MM, dan Anggota BPD, beserta Aparatur Desa  Masyarakat setempat. 

"Diketahui , BLT-DD  tahap 2 dibagikan untuk bulan april,mei dan juni tahun 2022 Jumlah penerima 90 KPM, dengan jumlah sebesar Rp 900.000,-/KPM,  dengan total anggaran yang disalurkan berjumlah Rp 81.000.000.-," ujarnya.

Saat sambutannya Kades Abu Sali berharap Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang diberikan dapat bermanfaat dalam meringankan kebutuhan masyarakat, serta digunakan sebaik-baiknya untuk kebutuhan pokok, dan selalu menerapkan pola hidup sehat Sesuai Prokes Covid 19.

"Gunakan Dana BLT ini sebaik nya, belikan  yang lebih bermanfaat, meskipun tidak terlalu besar namun mudah-mudahan ini mampu membantu meringankan keperluan pokok yang dibutuhkan. Jaga pola hidup sehat, hindari kerumunan jika tidak terlalu mendesak, sertat terapkan selalu Protokol kesehatan Covid 19 yang berlaku, dan semoga kita semua selalu sehat dalam lindungan Allah SWT amin." Ujar Abu sali. (Kotan/KN)